Spesifikasi dan Keunggulan Samsung Galaxy A51

Spesifikasi dan Keunggulan Samsung Galaxy A51

Samsung Galaxy A51 merupakan salah satu Smartphone yang di rilis oleh perusahaan Samsung asal Korea. Smartphone seri Galaxy A51 ini pertama kali di rilis pada tanggal 16 Desember 2019 dan di perkenalkan ke publik khusus nya di Indonesia pada pertengahan Januari tahun 2020 setelah sebelumnya Samsung merilis pendahulu nya yaitu Samsung Galaxy A50 dan Samsung Galaxy A50s yang masing masing di rilis bulan April dan Bulan September tahun 2019. Samsung melakukan hal tersebut untuk dapat bersaing dengan Produk – produk lain di pasaran yang masih memilki tipe yang sama dikelasnya.

Desain Samsung Galaxy A51 ini memiliki desain yang tidak jauh berbeda dengan pendahulu nya yaitu Samsung Galaxy A50 dan A50s. Dengan tampilan casing yang memiliki tarikan grafis holografis, dengan garis –garis diagonal yang dipadu dengan warna – warni yang bertabrakan yang membuat penampilan casing ini menjadi sangat menarik dan indah di lihatnya, apalagi bila di sorot langsung oleh cahaya. Samsung Galaxy A51 ini memiliki 3 model yang terdiri dari, Samsung Galaxy A51 Prism Crush Black, Samsung Galaxy A51 Prism Crush White, dan Samsung Galaxy Prism Crush Blue.

Spesifikasi Samsung Galaxy A51 yang baru meluncur di pasaran ini sudah memakai fitur jaringan 3G, 4G, 4.5G dan 5G, dengan jaringan 5G akan semakin memuaskan pengguna smartphone ini yang ingin menikmati kecepatan dalam menggunakan jaringan internet.

Dari segi penampilan layar seri ini sudah di lengkapi dengan kecanggihan layar type super AMOLED yang luas nya mencapai 6.5 inchi. Sementara untuk perangkat lunaknya menggunakan Operating System Android type 10. Dengan CPU Octa Core 4 x 2.3 GHz Cortex – A73 dan 4 x 1.7 GHz Coertex -A53, GPU Mali-G72 MP3, Chipset Exynos 9611 ( 10nm ).

Memory Internal 64 GB 4GB RAM,128 GB 4GB RAM, 128 GB 6GB RAM, 128 GB 8GB RAM UFS 2.0, Card slot microSDXC ( dedicated slot ), jika anda merasa kurang dengan kapasitas memory nya maka anda bisa menambahkan memory External hingga 512 GB. Sementara untuk penggunaan baterai nya, Samsung Galaxy A51 ini memiliki kapasitas baterai yang cukup besar yaitu sebesar 4.000 mAh, dengan dilengkapi fast Charging 15W sehingga akan sangat cepat dalam melakukan pengisian daya.

Baterai menjadi salah satu kelebihan yang di tawarkan dari produk Smartphone yang satu ini karena memiliki daya baterai yang sangat besar dan akan bertahan lama bagi para pengguna yang suka bermain game. Dari segi konektivitas lainnya yaitu , Seperti Wifi 802.11 a/b/g/n/ac Dual Band, dan fitur Bluetooth v5.0, port USBType-C, NFC dan GPS.

Keunggulan Samsung Galaxy A51 Terletak pada Kamera nya, di bagian kamera sisi belakang yang memiliki empat buah lensa kamera. Sehingga akan bisa menghasilkan foto dan video yang sangat bagus bagi pengguna Smartphone keren ini.

Kamera untama dari Smartphoe ini dibekali dengan 45 MP dengan sensor 1/2,0.8 um dan aperture f/1.8 dan dilengkapi juga dengan PDFA. Sedangkan lensa kamera yang kedua yang berfungsi untuk telephoto dengan resolusi 5MP, yang ketiga ada lensa ultra wide dengan resolusi 12 MP hingga depth sensor yang beresolusi 5 MP.

Samsung Galaxy A51 juga dilengkapi dengan fitur fotografi seperti HDR, Panorama, Live Focus hingga sampai merekam Video 4K. sedangkan untuk kamera depan juga tidak kalah canggih nya dengan kamera sisi belakang, yang memiliki resolusi hingga 32 MP yang akan membuat anda semakin senang dalam melakukan selfi untuk mengambil foto ataupun Video, karena kualitas foto dan video yang sangat bagus dan jelas tentunya.

Sedangkan harga yang di tawarkan oleh Samsung ini cukup berpariatif karena untuk Samsung Galaxy A51 dengan kapasitas memori 6 GB berada di kisaran harga Rp. 4.899.000, sedangkang untuk kapasitas memori 8 GB berada di kisaran harga Rp.5.199.000. Tapi jika anda beruntung mungkin akan mendapatkan harga yang lebih murah karena ada promo yang sedang di tawarkan oleh toko yang ada di toko online atupun toko – toko terdekat di kota anda.

Related Posts