Seringkali kita merasa kesulitan dalam mengerjakan tugas atau pekerjaan karena layar laptop yang kita pakai harus berganti-ganti tampilan antara mengetik di file tugas dan membaca referensi pada browser atau bentuk file lain. Akibatnya adalah konsentrasi yang mudah terbagi dan waktu menyelesaikan pekerjaan yang lambat.
Hal ini tentu saja membuat produktivitas pekerjaan kurang maksimal. Apalagi jika kita harus melakukan pekerjaan diluar ruangan, mau tak mau kita hanya bisa memanfaatkan satu laptop untuk mengerjakan tugas dan mencari sumber referensi atau menenteng alat lain sebagai alat bantu sehingga barang bawaan menjadi banyak.
Masalah yang seperti ini bisa diantisipasi dengan menggunakan monitor tambahan yang disambungkan dengan laptop kita. Monitor tambahan berfungsi untuk menampilkan layar lain di laptop kita sementara kita mengetik. Kita bisa membaca referensi bacaan yang sudah kita buka terlebih dahulu di laptop pada monitor tambahan tersebut sementara kita tetap mengetik pada laptop.
Salah satu perusahaan terbaik yang menyediakan monitor tambahan adalah Asus. Perusahaan asal Taiwan ini menawarkan produk monitor tambahan yang bisa digunakan secara praktis dimana dan kapan saja melalui produk Asus Zenscreen. Produk ini mirip dengan tablet atau laptop namun memiliki fugsi khusus sebagai layar tambahan pada laptop sehingga harus terkoneksi dengan laptop utama.
Produk terbaru dari Zenscreen ini adalah Go MB16AP yang dirilis pada 2018 dan Touch MB16AMT yang dirilis pada 2019 dengan fitur khusus multi sentuh dan baterai internal . Seri terbaru ini merupakan yang palig tipis di dunia dengan ketebalan 8 mm dan berat hanya 830 gram sehingga dapat dibawa kemanapun tanpa takut memakan ruang banyak di tas ketika digunakan di luar ruang.
ZenScreen Go MB16AP dan banyak seri lainnya memiliki fitur layar IPS 15,6 inci dengan resolusi Full HD 1080 pixel sehingga membuatnya memiliki tampilan yang tajam dan nyata. ZenScreen Go menggunakan koneksi kabel USB-C dan USB-A, dukungan 10-point multitouch, speaker dan baterai bawaan serta fitur-fitur canggih lainnya.
Perangkat tersebut bisa dikoneksikan dengan laptop hanya dengan menggunakan kabel USB dan berfungsi sebagai layar display.
Pada ZenScreen Go juga tersemat baterai berkapasitas 7.800 mAh yang diklaim bisa bertahan selama empat jam pemakaian terus-menerus. Pada produk ini juga disediakan stand yang dapat difungsikan baik saat monitor berada dalam keadaan landscape atau portrait sehingga memudahkan kita memilih tampilan.
Asus Zenscreen juga sangat cocok digunakan untuk pekerjaan desain grafis atau editing video.
Asus mengklaim bahwa monitor portabel mereka merupakan yang terlaris di dunia dengan segala kelebihan fitur, tampilan, dan kepraktisan menggunakannya. Dengan segala kelebihannya, Anda cukup menyediakan Rp4 juta untuk bia memiliki produk ini.